1 November 2020
Menerapkan Prinsip & Kriteria FSC untuk produksi karet yang bertanggung jawab (Nigeria (Socfin) dan Kamerun (Hevecam))
Proforest memberikan dukungan teknis kepada beberapa perusahaan untuk memenuhi persyaratan sertifikasi di berbagai komoditas. Dua contoh yang ada di sektor karet mencakup penilaian data awal (baseline) dan perencanaan tindakan sertifikasi untuk Socfin dan Hevecam. Setelah melaksanakan penilaian data awal untuk mengidentifikasi kesenjangan antara operasi perusahaan dan persyaratan FSC, dilakukan pembuatan peta jalan terperinci di Havecam untuk mengatasi kesenjangan yang ada sehingga persyaratan standar dapat dipenuhi. Proforest memberikan pelatihan baik di lapangan maupun secara virtual tentang persyaratan FSC bagi staf utama dari berbagai departemen di Hevecam. Perusahaan ini juga memperoleh dukungan untuk membentuk dan menerapkan sistem pengelolaan termasuk di antaranya sistem lacak balak. Hal ini dilakukan dengan memberikan pendampingan secara terus-menerus dan membantu pengembangan kebijakan dan prosedur yang terdokumentasi untuk memimpin produksi yang bertanggung jawab. Perusahaan juga memanfaatkan hal ini untuk memperkuat tim dan sistem internalnya termasuk dengan membentuk platform untuk menjalin hubungan yang lebih erat dengan pemangku kepentingan lokal maupun nasional.